Perpustakaan UBB Gelar In House Training Public Speaking For Service Excellent
Bangka, 31 Juli 2025. UPA Perpustakaan Universitas Bangka Belitung (UBB) menyelenggarakan kegiatan In House Training for Service Excellent yang menghadirkan Yuda Pratama, M.Pd., C.P.S seorang profesional MC yang telah tersertifikasi public speaking (CPS) oleh IPSA Indonesia . Yuda Pratama membagikan ilmu, wawasan, serta praktik tentang bagaimana memberikan pelayanan dan menyampaikan informasi dengan intonasi yang tepat, suara yang lugas dan senyum yang tulus sepenuh hati.
Kegiatan ini berlangsung di Ruang Baca Perpustakaan UBB dan diikuti oleh pustakawan serta tenaga kependidikan UBB. Hadi pula pustakawan mitra dari perguruan tinggi, sekolah, dan perpustakaan desa. Kehadiran mereka menjadi bukti nyata implementasi kerja sama antar lembaga yang selama ini terjalin.
Yuda Pratama menekankan pentingnya sikap tulus, empati, dan komunikasi efektif dalam memberikan pelayanan. Ada beberapa urgensi dalam public speaking antar lain menciptakan kesan profesional, meningkatkan kepercayaan custommer, membantu mengelola situasi, menunjukkan empati dan kejelasan informasi. “Pelayanan terbaik bukan sekadar memenuhi kebutuhan, tetapi juga menghadirkan kesan positif yang membekas,” ujarnya.
Melalui kegiatan ini, diharapkan para peserta mampu meningkatkan kompetensi pelayanan, khususnya dalam menghadapi berbagai karakter pemustaka. Kedepannya, kegiatan ini juga menjadi langkah strategis bagi perpustakaan dalam mewujudkan layanan prima, yang bermuara pada peningkatan citra positif dan kepercayaan masyarakat terhadap perpustakaan. (Darma)
