Perpustakaan UBB Lakukan Beachmarking ke Perpustakaan Unmul
UBB - UPA Perpustakaan Universitas Bangka Belitung (UBB) melakukan kunjungan beachmarking, dan inisiasi kerjasama ke UPT Perpustakaan Universitas Mulawarman (Unmul), Kalimantan Timur. Kunjungan ini dipimpin kepala UPA Perpustakaan UBB, Muhammad Jumnahdi, ST., M.T. dan bertempat di UPT Perpustakaan Unmula, Ruang Kepala UPT Perpustakaan Unmul (26/06/2024).
Dalam Kunjungan ini, rombongan UPA Perpustakaan UBB disambut langsung oleh Kepala UPT Perpustakaan Unmul, Supadi, S. Sos., M.Si. beserta jajarannya. Dalam sambutannya, Supadi, S. Sos., M.Si. mengucapkan selamat datang kepada rombongan UPA Perpustakaan UBB, kemudian beliau juga menjelaskan tentang konsep green library yang diusung UPT Perpustakaan Unmul.

Kemudian dilanjutkan dengan sambutan Kepala UPA Perpustakaan UBB, Muhammad Jumnahdi. ST., MT., dalam sambutannya beliau menjelaskan tujuan dari kunjungan tersebut adalah untuk melakukan beachmarking dan pembahasan kerjasama yang akan dilakukan oleh kedua belah pihak.
Kunjungan ini kemudian dilanjutkan dengan library tour yang didampingi langsung oleh Kepala UPT Perpustakaan Unmul beserta jajaranya. Dalam library tour ini, rombongan UPA Perpustakaan UBB diperlihatkan berbagaimacam fasilitas dan layanan yang ada di UPT Perpustakaan Unmul. Kemudian diakhir kunjungan dilakukan acara foto bersama dan penyerahan buku sumbangan dengan judul an invitation to the mammals of the east kalimantan oleh UPT Perpustakaan Unmul kepada UPA Perpustakaan UBB (Arja Kusuma, SIP).
