Perpustakaan UBB Tempati Gedung Baru

Perpustakaan UBB Tempati Gedung Baru

Merawang, Perpustakaan UBB – Pembangunan Gedung Perpustakaan UBB yang baru, yang terletak di sebelah timur gedung Fakultas Teknik telah selesai dibangun. Adapun luas bangunan tersebut adalah 400 m2 dan sumber dana yang digunakan untuk membangun gedung tersebut adalah APBN 2019.  Dengan masa pengerjaan selama 120 hari kalender yang dimulai pada tanggal 16 Agustus 2019 samapi dengan 12 Desember 2019. Gedung tersebut memiliki beberapa ruang yang nantinya bisa difungsikan untuk mendukung kegiatan perpustakaan seperti ruang pengolahan, koleksi, kepala UPT, Kasubbag, Mushola, WC, serba guna, ruang pustakawan dan ruang baca.

Gedung perpustakaan yang baru selesai dibangun tersebut adalah sebuah penantian panjang selama keberadaan perpustakaan UBB dalam melayani sivitas akademika UBB dan mendukung terwujudnya visi UBB. Karena selama ini gedung yang digunakan perpustakaan adalah gedung yang dipinjam pakai dari Unit/lembaga/fakultas yang ada di lingkungan UBB. Sebelumnya, Keberadaan perpustakaan di lingkungan  UBB tersebar disetiap fakultas, kemudian pada tahun 2015 perpustakaan UBB disentralisasikan dan menempati gedung teladan lantai dua. Selama kurang lebih tiga tahun menempati gedung tersebut. pada tahun 2018 perpustakaan UBB kembali harus pindah dan menempati gedung babel IV. Kondisi yang demikian menjadikan perpustakaan UBB kurang maksimal dalam melayani sivitas akademika dan mendukung terwujudnya visi UBB, sehingga dengan adanya gedung perpustakaan yang baru ini diharapkan perpustakaan bisa lebih maksimal dalam melayani sivitas akademika dan mendukung terwujudnya visi UBB menjadi Universitas Riset pada tahun 2035.

Perpustakaan memulai proses kepindahan dari gedung lama ke gedung baru yang terletak di sebelah timur gedung Fakultas Teknik pada tanggal 16 Desember 2019. Ada beberapa tahapan yang dilalui dalam proses kepindahan tersebut sebagai berikut; pertama, persiapan gedung baru sebelum difungsikan, kegiatan ini meliputi kegiatan membersihakan gedung  baru dan mengecek kesiapan sarana-prasarana pendukung gedung baru seperti listrik, internet dan air. Kedua, pengepakan barang-barang perpustakaan seperti  buku, skripsi, jurnal, dan dokumen. Ketiga, pengangkutan barang-barang dari gedung lama ke gedung baru. Keempat, penataan ulang barang-barang digedung baru. Selama proses kepindahan, Perpustakaan hanya membuka layanan pengembalian buku yang masih berada ditangan pengguna perpustakaan, pembuat surat keterangan bebas pustaka, sedangkan untuk layanan peminjaman belum bisa dilakukan.

Pada kepindahan kali ini, pihak perpustakaan tidak hanya melibatkan personil yang ada di lingkungan perpustakaan tetapi juga di luar lingkungan perpustakaan dan lamanya proses kepindahkan perpustakaan adalah kurang lebih selama empat puluh tiga hari kerja. proses yang lama tersebut dikarenakan oleh beberapa hal terkait dengan persoalan teknis dan non teknis. Setelah semua proses kepindahan tersebut selesai dilakukan, barulah nantinya pada tanggal 17 Febuari 2020, perpustakaan akan kembali membuka layanan peminjaman dan/atau baca ditempat. (Arja Kusuma)